Kamis, 28 Oktober 2010

REVIEW BENCANA MERAPI#2

Kamis, 28 Oktober 2010

Situasi secara umum :

1. Perkembangan terbaru dengan meningkatnya aktivitas GunungMerapi pada sore hari tadi (pukul 16.19 WIB) serta terus tinggi hingga pagi ini menyebabkan kemungkinan bahaya Merapi belum berakhir dalam waktu singkat. Pemerintah menyatakan 5 hari pengungsian pasca erupsi yang lalu, sementara Satkorlak menyatakan 14 hari, sampai dinyatakan situasi benar-benar aman.

2. Adanya arus pengungsian baru malam ini di beberapa titik akibat meningkatnya aktivitas Merapi (Gereja Sukowono, Ndeles, kedatangan 100 orang pengungsi), posko Glagahharjo menjadi 2000 orang.

3. Penyaluran bantuan tetap belum merata, khususnya di daerah Muntilan dan sekitarnya. Karakter pengungsian di daerah Muntilan sedikit berbeda dari pengungsian di kabupaten Sleman. Pengungsi di kawasan sleman umumnya tidak begitu jauh dari rumah sehingga warga dimungkinkan pulang-balik rumah-barak dengan relatif mudah, sementara di kawasan Muntilan, rata-rata lokasi pengungsi cukup jauh dari rumah, sehingga kurang memungkinkan untuk

4. Koordinasi relawan masih belum tertata, sehingga situasi “banyak manusia sedikit yang bekerja” masih sering terdengar. Kelompok-kelompok relawan seringkali tidak dibekali pemahaman dasar yang mencukupi tentang respon darurat penanggulangan bencana.

5. Masih tetap ada keluhan tentang terlalu birokratisnya penyaluran bantuan. Bantuan lembaga menumpuk di gudang, dan hanya pasif menunggu datangnya informasi dari korban.

6. Upaya penanganan bencana berbasis komunitas sungguh menemukan urgensinya dalam lingkaran Merapi : bagaimana warga saling menopang dan berjejaring untuk merespon ancaman bencana. Sayangnya ini relatif berkembang baru di kawasan Sleman dan Klaten saja.

7. Coverage area jaringan dua simpul utama komunikasi radio antarpenduduk (Turgo Asri dan Balerante) efektif hanya menjangkau dua daerah, Sleman dan Klaten.

Bantuan Masuk per 28 Oktober 2010

Bantuan yang sudah masuk (rincian ada pada kami) :

Dana

1. BNI Rp 163.000,00

2. Mandiri Rp 800.000,00

3. Cash Rp 400.000,00 +

Total Rp 1.363.000,00

Barang

1. Paket Logistik (mas Adhi, Yogyakarta)

2. Air minum kemasan dan logistik lainnya (mas Guntur, Bantul)

3. Paket bantuan saudara Devi A., Surabaya

4. Paket bantuan Logistik Cosmo, Yogyakarta

5. Paket bantuan Zita dan teman-teman (UGM)


Rekening

BNI Syariah no 018747930 a.n Dominika Dian Nuri Ningtyas,

Mandiri no 137-00-0568007-5 a.n Denta Nur Patria

BCA no KCP Urip Sumohardjo no. 4560050491 a.n. Chatarina Grasia

Untuk kepentingan kontrol dan database mohon mengirim sms nama, alamat, dan besaran bantuan ke 085228214600 (HP LINGKARMUDA) apabila memberikan bantuan.

Kebutuhan di lapangan

Kebutuhan secara umum masih tetap sama :

1. Air bersih

2. Makanan siap makan

3. Kelengkapan MCK (sabun, sikat gigi, pasta gigi dll)

4. Kebutuhan anak-anak (pempers, susu bayi, makanan bayi)

5. Kelengkapan wanita (pembalut, obat dll)

6. Kebutuhan obat-obatan :

a. Tetes mata

b. Obat flu dan ISPA

c. Minyak gosok dan balsem

d. Vitamin

7. Kebutuhan lain :

a. Masker

b. Alat-alat dapur umum

c. Alat komunikasi

NB : hingga saat ini pakaian pantas pakai tidak banyak dibutuhkan, karena praktis para pengungsi bisa mengambil di rumah mereka masing-masing.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar